Wednesday, October 31, 2012

e-Business



e-Business atau Electronic business dapat didefinisikan sebagai aktivitas yang berkaitan secara langsung maupun tidak langsung dengan proses pertukaran barang dan/atau jasa dengan memanfaatkan internet sebagai medium komunikasi dan transaksi,dan salah satu aplikasi teknologi internet yang merambah dunia bisnis internal, melingkupi sistem, pendidikan pelanggan, pengembangan produk, dan pengembangan usaha. Secara luas sebagai proses bisnis yang bergantung pada sebuah sistem terotomasi. Pada masa sekarang, hal ini dilakukan sebagian besar melalui teknologi berbasis web memanfaatkan jasa internet. Terminologi ini pertama kali dikemukakan oleh Lou Gerstner, CEO dari IBM.

Marketspace adalah arena di internet, tempat bertemunya calon penjual dan calon pembeli secara bebas seperti layaknya di dunia nyata (marketplace). Mekanisme yang terjadi di marketspace pada hakekatnya merupakan adopsi dari konsep “pasar bebas” dan “pasar terbuka”, dalam arti kata siapa saja terbuka untuk masuk ke arena tersebut dan bebas melakukan berbagai inisiatif bisnis yang mengarah pada transaksi pertukaran barang atau jasa.

Seluruh perusahaan, tanpa perduli ukuran dan jenisnya, dapat menerapkan konsep e-Business, karena dalam proses penciptaan produk maupun jasanya, setiap perusahaan pasti membutuhkan sumber daya informasi. Salah satu perusahaan yang menggunakan konsep e-Business adalah batavia air.

Bedah website batavia air


Di website ini terdapat 8 menu yaitu Beranda, Penerbangan & Tarif, Profil, BMC, Bantuan, Hubungi Kami, Agen Travel, dan Login.


1. Beranda
Menu beranda berisi iklan-iklan mengenai promo maupun fasilitas yang diberikan oleh perusahaan batavia air.

2. Penerbangan & Tarif
Pada menu ini pengunjung web dapat memilih penerbangan tertentu. Misalnya pengunjung web memilih kota berangkat jakarta dan kota tujuan denpasar, maka akan ditampilkan beberapa tarif yang ditawarkan oleh batavia air.

3. Profil
Menu ini berisi profil perusahaan batavia air yaitu latar belakang perusahaan, arti dari semboyan perusahaan dan visi misi perusahaan.

4. BMC
Jika memilih menu ini, pengunjung web akan diarahkan ke http://reward.batavia-air.com/ . BMC merupakan singkatan dari Batavia-Air Member Card. Program Batavia-Air Member Card yang diselenggarakan oleh Batavia-Air merupakan salah satu apresiasi Batavia Air sebagai perusahaan jasa di bidang penerbangan terhadap pelanggan setia Batavia-Air, yang mana program tersebut merupakan suatu kesempatan untuk mengakumulasi point reward dan untuk kemudian ditukarkan dengan award tiket.

5. Bantuan
Menu ini memiliki 4 sub menu yaitu FAQ, Metode Pembayaran KlikBCA, Metode Pembayaran ATM dan Syarat & Ketentuan Tiket.

6. Hubungi Kami
Pada menu ini terdapat call center dari perusahaan ini. Di menu ini, pengunjung dapat mengirim email langsung ke perusahaan.

7. Agen Travel
Menu ini terdapat 2 sub menu yaitu Daftar dan Klik Transfer Module. Sub menu Daftar berisi form untuk pengunjung web ini yang tertarik untuk menjadi agen batavia air. Sedangkan sub menu Klik Transfer Module berisi informasi fasilitas terbaru yang bernama Klik Transfer Module untuk mitra agen penjualan.

8. Login
Menu login, dengan login pengunjung akan memiliki fasilitas yang berbeda dari website ini berdasarkan user id masing-masing. Hal ini juga akan mempermudah proses booking, karena tidak perlu mengisi login lagi. Semua data - data yang pernah pengunjung isi, telah tersimpan dalam database perusahaan, sehingga pada saat pengunjung akan melakukan booking kembali pada kesempatan lain, pengunjung tidak perlu mengisi informasi mengenai diri kembali.

Referensi :







Monday, October 8, 2012

Bisnis Informatika

Bisnis Informatika berasal dari 2 kata yang mempunyai arti yang berbeda yaitu bisnis dan informatika. 

Bisnis dalam arti luas menggambarkan semua aktifitas dan institusi yang memproduksi barang dan jasa dalam kehidupan sehari-hari.

Informatika mencakup struktur, sifat, dan interaksi dari beberapa sistem yang dipakai untuk mengumpulkan data, memproses dan menyimpan hasil pemrosesan data, serta menampilkannya dalam bentuk informasi.

Dapat diambil kesimpulan bahwa Bisnis Informatika merupakan suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang dengan tujuan mendapatkan keuntungan yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Yang dimaksud teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi, seperti internet.

Pada postingan kali ini saya akan membahas tentang perusahaan yang berhubungan dengan mata kuliah bisnis informatika. Perusahaan yang akan dibahas adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi yaitu PT. Caladi Lima Sembilan (C59).


PT. Caladi Lima Sembilan (C59) merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang produksi. Selain itu PT. Caladi Lima Sembilan (C59) mempunyai inovasi bagi para konsumen ataupun pelanggannya untuk bisa memesan produk kepada C59 Custome made, sesuai dengan kebutuhan dan model yang di inginkan, seperti kebutuhan sebagai berikut :

1. company gathering/family day 
2. company & family anniversary 
3. team building / outbond
4. product launching 
5. sales promotion 
6. exhibition / expo
7. company uniform 
8. executive club 
9. sport club 
10. hobbies      

Arti logo perusahaan pada C59 diatas melambangkan bahwa pada C adalah singkatan dari Caladi yang merupakan nama jalan pemilik perusahaan, sedangkan pada 59 adalah merupakan No alamat rumah pemilik perusahaan.

Visi dan Misi
PT. Caladi Lima Sembilan (C59) mempunyai visi sebagai berikut : Bisnis C59 adalah memasarkan produk C59 yang didesain,dikonsep,dicetak, dan dipasarkan oleh C59. Dengan kata lain, produk asli C59. Untuk menjawab kebutuhan pasar, maka C59 mengembangkan bisnis Retailnya dengan mendirikan showroom dan bekerjasama dengan Outlet-outlet di Indonesia yang berskala nasional(Matahari Dept.Store & Ramayana Dept.Store). Sedangkan showroom-showroom C59 tersebar dibeberapa kota di Indonesia seperti tercantum di "Our Business Location & Distribution". 

Sedangkan misi PT. Caladi Lima Sembilan (C59) adalah suatu bentuk bisnis dimana andalah pencipta ide, konsep dan desain. C59 hanyalah perantara untuk menjadikan konsep Anda atau melukiskan konsep Anda kedalam T-shirt, Jacket, Sweater, dan Asesoris. Anda melakukan proses order kepada C59. 


Sumber Daya Manusia


Recruitment :
1. Sebagai PR(Public Relation) and Promotion. Ketentuan sebagai berikut :

- Pria/wanita max 28tahun

- Pendidikan Minimal D3/S1

- Berpenampilan menarik dan mampu berkomunikasi dengan baik

- Memiliki kemampuan / pengalaman MC

- Berwawasan Luas.

2. Sebagai Designer. Syarat yang diinginkan:

– Cerdik, bisa menjadi seorang yang mempunyai ide banyak dan proaktif terhadap ide-ide baru dan berpikir lebih dari apa yang ada di depan mata.

– Creative, bisa memunculkan ide dan design yang baru dan menarik.

– Cita-cita, mempunya cita-cita yang tinggi dan visi yang maju.

– Cinta, Suka terhadap apa yang dilakukan dan yakin bahwa design adalah sebuah kesenangan, bukan sekedar pekerjaan.

– Courage, mempunyai keberanian untuk mengkoreksi apa yang tidak benar dan kurang bagus.

– Correct, mengerti dan mengetahui bahasa inggris yang benar.

Tanggung Jawab Sosial


C59 dalam bentuk nyatanya membuka sebuah program kunjungan industri, yang di beri nama “Wisata Kreatif C59”. Program ini dirancang untuk memfasilitasi generasi muda di tingkat TK, SD, SMP, SMA, bahkan mahasiswa untuk mencari inspirasi menciptakan sebuah usaha dengan mengandalakan daya kreatifitas mereka. Selain itu kunjungan ini juga, digunakan sebagai ajang sharing, bagi karyawan atau purna bakti dari seluruh instansi yang ada di Indonesia.

Pada program “Wisata Kreatif C59”, para pengunjung akan melihat video profile C59, dan akan melihat secara proses produksi pembuatan T-Shirt secara keseluruhan. Sehingga dengan begitu sebuah ide kreatif dan inspirasi didapatkan selama perjalanan yang dilakukan di C59.


Referensi : 




Tuesday, July 3, 2012

Rangkuman Pengantar Teknologi Game


Pada Postingan bulan pertama saya membahas tentang Game dan Sejarah Game. Dimana game merupakan sebuah aktivitas rekreasi dengan tujuan bersenang-senang, mengisi waktu luang, atau berolahraga ringan. Permainan biasanya dilakukan sendiri atau bersama-sama (kelompok). Di lingkungan yang masih terlihat keakraban antar anggota masyarakat, banyak game(permainan) yang dilakukan oleh anak-anak secara beramai-ramai dengan teman-teman mereka di halaman atau di teras rumah. Mereka berkelompok, berlarian, atau duduk melingkar memainkan salah satu permainan dan tercipta keakraban. Beberapa permainan ini karena tercipta di masa yang lama berlalu disebut dengan game tradisional, sedangkan di sisi lain beberapa permainan yang lebih akhir (dan biasanya menggunakan peralatan yang canggih) disebut game modern.


Postingan bulan kedua saya membahas tentang unsur-unsur game. Yaitu Storyline, Character, TypeWriter, Programmer dan Coordinator. Sebuah game yang bagus, sebuah game yang tidak akan membuat bosan gamer adalah game yang memiliki semua unsur-unsur tersebut.


Postingan bulan ketiga saya membahas tentang game engine. Game Engine adalah sebuah software inti yang digunakan sebagai komponen utama dalam pembuatan video game. Umumnya sebuah game engine dibuat untuk menangani rendering dan beberapa teknologi penting lainnya, namun game engine juga dapat menangani tugas seperti  game AI, collision detection antara  game object, sound dan lainnya. Beberapa engine game pada umumnya menyediakan fasilitas graphics rendering(2D atau 3D). Engine yang menyediakan fasilitas real time 3D rendering biasanya dinamakan engine 3D.


Postingan terakhir saya membahas tentang VR(Virtual Reality) dan AR(Augmented Reality). VR adalah teknologi yang membuat pengguna dapat berinteraksi dengan suatu lingkungan yang disimulasikan oleh komputer (computer-simulated environment), suatu lingkungan sebenarnya yang ditiru atau benar-benar suatu lingkungan yang hanya ada dalam imaginasi. Lingkungan realitas maya terkini umumnya menyajikan pengalaman visual, yang ditampilkan pada sebuah layar komputer atau melalui sebuah penampil stereokopik, tapi beberapa simulasi mengikutsertakan tambahan informasi hasil pengindraan, seperti suara melalui speaker atau headphone. AR adalah teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata. Tidak seperti VR yang sepenuhnya menggantikan kenyataan, AR sekedar menambahkan atau melengkapi kenyataan.

Augmented Reality



AR (augmented reality), adalah teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata. Tidak seperti VR yang sepenuhnya menggantikan kenyataan, AR sekedar menambahkan atau melengkapi kenyataan.


Benda-benda maya menampilkan informasi yang tidak dapat diterima oleh pengguna dengan inderanya sendiri. Hal ini membuat AR sesuai sebagai alat untuk membantu persepsi dan interaksi penggunanya dengan dunia nyata. Informasi yang ditampilkan oleh benda maya membantu pengguna melaksanakan kegiatan-kegiatan dalam dunia nyata.

AR dapat diaplikasikan untuk semua indera, termasuk pendengaran, sentuhan, dan penciuman. Selain digunakan dalam bidang-bidang seperti kesehatan, militer, industri manufaktur, realitas tertambah juga telah diaplikasikan dalam perangkat-perangkat yang digunakan orang banyak, seperti pada telepon genggam.

Perangkat yang biasa digunakan :

Head Mounted Display

Terdapat dua tipe utama perangkat Head-Mounted Display (HMD) yang digunakan dalam aplikasi AR, yaitu opaque HMD dan see-through HMD. Keduanya digunakan untuk berbagai jenis pekerjaan dan memiliki keuntungan dan kerugian masing-masing.


Virtual Retinal Display

Virtual retinal displays (VRD), atau disebut juga dengan retinal scanning display (RSD), memproyeksikan cahaya langsung kepada retina mata pengguna. Tergantung pada intensitas cahaya yang dikeluarkan, VRD dapat menampilkan proyeksi gambar yang penuh dan juga tembus pandang, sehingga pengguna dapat menggabungkan realitas nyata dengan gambar yang diproyeksikan melalui sistem penglihatannya. VRD dapat menampilkan jarak pandang yang lebih luas daripada HMD dengan gambar beresolusi tinggi. Keuntungan lain VRD adalah konstruksinya yang kecil dan ringan. Namun, VRD yang ada kini masih merupakan prototipe yang masih terdapat dalam tahap perkembangan, sehingga masih belum dapat menggantikan HMD yang masih dominan digunakan dalam bidang AR.


Tampilan Berbasis Layar

Apabila gambar rekaman digunakan untuk menangkap keadaan dunia nyata, keadaan AR dapat diamati menggunakan opaque HMD atau sistem berbasis layar. Sistem berbasis layar dapat memproyeksikan gambar kepada pengguna menggunakan tabung sinar katode atau dengan layar proyeksi. Dengan keduanya, gambar stereoskopis dapat dihasilkan dengan mengamati pandangan mata kiri dan kanan secara bergiliran melalui sistem yang menutup pandang mata kiri selagi gambar mata kanan ditampilkan, dan sebaliknya.
Tampilan berbasis layar ini juga telah diaplikasikan kepada perangkat genggam. Pada perangkat-perangkat genggam ini terdapat tampilan layar LCD dan kamera. Perangkat genggam ini berfungsi seperti jendela atau kaca pembesar yang menambahkan benda-benda maya pada tampilan lingkungan nyata yang ditangkap kamera.




Referensi :


Virtual Reality



Virtual reality (VR) adalah teknologi yang membuat pengguna dapat berinteraksi dengan suatu lingkungan yang disimulasikan oleh komputer (computer-simulated environment), suatu lingkungan sebenarnya yang ditiru atau benar-benar suatu lingkungan yang hanya ada dalam imaginasi. Lingkungan realitas maya terkini umumnya menyajikan pengalaman visual, yang ditampilkan pada sebuah layar komputer atau melalui sebuah penampil stereokopik, tapi beberapa simulasi mengikutsertakan tambahan informasi hasil pengindraan, seperti suara melalui speaker atau headphone.

Peranti Virtual Reality
Untuk mewujudkan suasana yang menyerupai dunia nyata, virtual reality menggunakan peralatan-peralatan yang dinamakan glove, headset, dan walker. 
a. Glove adalah peranti masukan yang dapat menangkap gerakan tangan dan mengirimkan informasi gerakan ke sistem virtual reality. 
b. Headset adalah peranti yang berfungsi untuk memonitor gerakan kepala. Selain itu, peranti inilah yang memberikan pandangan lingkungan yang semu kepada pemakai sehingga seolah-olah pemakai melihat dunia nyata. 
c. Walker adalah peralatan yang dimaksudkan untuk memantau gerakan kaki. Peralatan ini dapat digunakan untuk mengatur kaki pemakai agar merasakan beban seperti kalau melangkah dalam dunia nyata. Sebagai contoh, kaki akan terasa berat untuk melangkah ketika pemakai sedang menghadapi dunia semu berupa rawa atau medan berlumpur.

Cara Kerja Virtual Reality
Cara kerja sistem virtual reality pada prinsipnya adalah seperti berikut. Pemakai melihat suatu dunia semu, yang sebenarnya berupa gambar-gambar yang bersifat dinamis. Melalui perangkat headphone atau speaker,pemakai dapat mendengar suara yang realistis. Melalui headset, glove dan walker,semua gerakan pemakai dipantau oleh sistem dan sistem memberikan reaksi yang sesuai sehingga pemakai seolahmerasakan sedang berada pada situasi yang nyata, baik secara fisik maupun secara psikologis.

Referensi :
http://zainuddin-2009030006.blogspot.com/2010/05/virtual-reality-virtual-reality-virtual.html
http://id.wikipedia.org/wiki/Realitas_maya

Tuesday, May 8, 2012

Komponen Game Engine



Tools/Data
Dalam pengembangan game, dibutuhkan data yang tidak semudah menuliskan text files. Dalam pengembangan game, paling tidak dibutuhkan beberapa tools seperti 3d model editor, level editor dan graphics programs. Bahkan jika diperlukan, seringkali kita mengembangkan game engine tersebut dengan menambahkan beberapa code dan fitur yang diperlukan.

System
System adalah bagian dari game engine yang berfungsi untuk melakukan komunikasi dengan hardware yang berada di dalam mesin. Jika game engine sudah dibuat dengan baik maka system ini adalah satu-satunya bagian yang membutuhkan perubahan yang cukup banyak apabila dilakukan implementasi pada platform yang berbeda. Di dalam system sendiri terdapat beberapa sub system yaitu graphics, input, sound, timer, configuration. System sendiri bertanggung jawab untuk melakukan inisialisasi, update dan mematikan sub system yang terdapat di dalamnya.

Console
Dengan menambahkan console, kita dapat merubah setting game dan setting game engine di dalam game tanpa perlu melakukan restart pada game tersebut. Console sendiri lebih sering digunakan dalam proses debugging. Apabila game engine tersebut mengalami error kita tinggal mengoutputkan error message tersebut ke dalam console tanpa harus melakukan restart. Console sendiri dapat dihidupkan dan dimatikan sesuai keinginan.

Support
Support adalah bagian yang paling sering digunakan oleh system di dalam game engine. Support sendiri berisi rumus-rumus matematika yang biasa digunakan seperti : vector, matrix, memory manager, file loader merupakan dasar dari game engine dan hampir digunakan semua projek game engine.

Renderer/Engine Core
Pada game engine, engine core / renderer terdiri dari beberapa sub yaitu visibility, Collision Detection dan Response, Camera, Static Geometry, Dynamic Geometry, Particle Systems, Billboarding, Meshes, Skybox, Lighting, Fogging, Vertex Shading, dan Output.

Game Interface
Game interface sendiri merupakan layer diantara game engine dan game itu sendiri. Berfungsi sebagai control yang bertujuan untuk memberikan interface apabila di dalam game engine tersebut terdapat fungsi fungsi yang bersifat dinamis sehingga memudahkan untuk mengembangkan game tersebut.

The Game
Merupakan inti dari penggunaan game engine sendiri, sehingga user dapat mengembangkan game tersebut sesuai dengan yang diinginkan.

Game Engine


Pengertian Game Engine
Game Engine adalah sebuah software inti yang digunakan sebagai komponen utama dalam pembuatan video game. Umumnya sebuah game engine dibuat untuk menangani rendering dan beberapa teknologi penting lainnya, namun  game engine juga dapat menangani tugas seperti  game AI, collision detection antara  game object, sound dan lainnya. Beberapa engine game pada umumnya menyediakan fasilitas graphics rendering(2D atau 3D). Engine yang menyediakan fasilitas real time 3D rendering biasanya dinamakan engine 3D.

Asal Mula Game Engine

Asal muasal game engine muncul pada pertengahan tahun 1990, kata ini erat kaitannya dengan game 3 dimensi misalnya First Person Shooter (FPS). Setelah game–game 3 dimensi Quake dan Doom (id software) keluar, para developer cenderung untuk menglisensi game engine dan memfokuskan ke pembuatan grafik, suara, gameplay dan design game, dibandingkan harus memulainya dari nol lagi. 
Game–game generasi berikutnya seperti misalnya Quake 3 dan Unreal Tournament, sejak awal didesain, game ini memisahkan antara code game dengan asset game (gambar, suara, model 3 dimensi) dengan tujuan agar developer–developer game lainnya dapat membuat game sebanyak mungkin dengan hanya mengganti – ganti asset tanpa harus mengubah struktur dasar engine tersebut sehingga produktivitas akan lebih meningkat, mengurangi biaya untuk operasional dan sangat membantu untuk mendukung kemajuan industri game. 
Keadaan ini bertahan hingga saat ini dengan perbandingan antara artist dan programmer mencapai porsi 4:1. Hal ini bisa didapatkan dengan memaksimalkan kerja engine, sehingga suatu perusahaan tidak perlu memulainya dari nol lagi. Makin berkembangnya engine game makin mudah sebuah game dihasilkan sehingga produktivitas pembuatan game semakin meningkat. 


Contoh-contoh game engine 
Game engine gratis :

  1. OGRE
  2. Irrlicht
  3. Panda3D
  4. jME
  5. Blender

Game engine berbayar :

  1. Torque Game Engine
  2. C4 Engine
  3. 3DGameStudio
  4. Leadwerks Engine 2
  5. DX Studio





Friday, April 6, 2012

Unsur-unsur Di Dalam Game Bag.2

Postingan kali ini merupakan kelanjutan dari postingan sebelumnya. Pada postingan sebelumnya baru menjelaskan unsur-unsur game yaitu storyline, character dan typewriter. Kali ini saya akan menjelaskan progammer dan coordinator.

Programmer
Programmer adalah orang atau tenaga pelaksana yang mempunyai tugas untuk membuat dan menyiapkan program siap pakai. Programmer adalah inti dari semuanya karena game tidak akan menjadi bagus dan terlihat menarik tanpa adanya programmer yang handal. Biasanya progammer bekerja sama dengan designer dan composer. Designer adalah orang yang mendesain suatu karya di dalam game yaitu dalam pembuatan mimik wajah, badan, lingkungan dan pakaian. Composer bertugas dalam pengisian suara dan bertanggung jawab menentukan musik yang akan dimasukkan dalam game.


Coordinator
Coordinator adalah seseorang yang diberi tanggung jawab untuk suatu skope permasalahan dan mengkoordinasi. Coordinator mengawasi keseluruhan dari proses pembuatan game hingga game tersebut selesai. Coordinator yang baik adalah coordinator yang mampu memberikan arahan/solusi jika orang dibawahnya mengalami SALAH arah atau kesulitan.



** Kesimpulannya adalah sebuah game yang bagus, sebuah game yang tidak akan membuat bosan gamer adalah game yang memiliki semua unsur-unsur tersebut.

referensi : wikipedia

Unsur-unsur Di Dalam Game Bag.1

Video game adalah permainan yang menggunakan interaksi dengan antarmuka pengguna melalui gambar yang dihasilkan oleh piranti video. Video game umumnya menyediakan sistem penghargaan – misalnya skor – yang dihitung berdasarkan tingkat keberhasilan yang dicapai dalam menyelesaikan tugas-tugas yang ada di dalam permainan. Video game banyak menggunakan joystick sebagai alat interaksi. Sistem elektronik yang digunakan untuk menjalankan video game disebut platform, contohnya adalah komputer pribadi dan konsol permainan.

Kali ini saya akan menjabarkan unsur-unsur yang menjadikan game ini menarik. Berikut unsur-unsurnya 

  1. Storyline
  2. Character
  3. TypeWriter
  4. Programmer
  5. Coordinator
Storyline
Storyline adalah jalan cerita dari game. Storyline(jalan cerita) adalah salah satu unsur yang penting dalam sebuah game, storyline(jalan cerita) yang bagus akan membuat gamer terus memainkan game tanpa rasa bosan sampai game yang dimainkan tersebut tamat. Salah satu game dengan storyline yang bagus menurut saya adalah Crysis 2. Storylinenya adalah Crysis terdapat di kota New York pada tahun 2023 dimana New York telah diserang oleh pasukan Alien yang disebar dari virus yang di sebut "Manhantan Virus".Selain Alien yang disebut "Cleph" musuh kita adalah pasukan C.E.L.L(Crynet Enforcement & Local Logistics) yang mencoba untuk mengambil kembali Nanosuit yang kita punya.


Character
Character dalam video game adalah tokoh fiksi yang dapat dimainkan oleh sang pemain. Character bisa bermacam-macam ditinjau dari segi permainannya ada laki-laki perempuan, manusia, robot, monster, dan lain-lain. Dibutuhkan character yang unik agar game yang dimainkan semakin menarik. Salah satu game yang memiliki character yang unik adalah World Of Goo. Character dalam game ini berupa butiran-butiran lendir yang lucu dan memiliki karakteristik berbeda. Makhluk kecil yang aneh ini punya tiga fase: "tidur" (tidak bisa digerakkan), "hidup" (bisa digerakkan) atau "tersusun" dalam bentuk pilar (bisa atau tidaknya mereka dimainkan tergantung pada tipe mereka.


TypeWriter
Typewriter dalam bahasa indonesia berarti mesin ketik. Tapi yang dimaksud typewriter dalam unsur game ini adalah penulisan kata-kata yang muncul pada game. Typewriter sangat berperan dalam pemilihan kata-kata, font-font maupun warna yang digunakan untuk game. Font-font yang digunakan adalah font yang mudah dicerna oleh mata.


bersambung

referensi : wikipedia


Wednesday, March 7, 2012

Sejarah Video Game



Ada istilah " Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak melupakan sejarah ". Jadi sebagai penikmat video game, jangan melupakan sejarah dari video game. Kali ini saya akan membeberkan sejarah singkat video game.

Berikut sejarah singkat video game :

  • Tahun 1952, AS Douglas membuat game Tic tac toe yang ditampilkan dalam sebuah tabung vakum computer. Kemudian tahun 1958, Willy Higginbotham membuat game Tennis for Two yang berjalan di osiloskop yang terhubung ke analog Donner computer.
  • Tahun 1961 – 1962, game space war dikembangkan di MIT menggunakan grafik vector di PDP-1. Sega merilis periskop, terciptalah elektronik shooting game, game arcade yang pertama.
  • Tahun 1971-1974, Tahun kelahiran game komersil
  • Tahun 1971, Nolan Bushnell mengembangkan computer space, arcade game komersil yang pertama. Berbasis pada spacewar. Menggunakan grafik vector, real time dan terlalu sophisticated untuk pasar. Dan gagal.
  • Tahun 1972, Bushnell memulai Atari. Odyssey oleh Magnavox membuat game hockey. Home TV game yang pertama, masih analog. Terjual 100.00 dengan harga jual $100/console.
  • Tahun 1973, Atari membuat Pong in Arcades.
  • Tahun 1974, Kee merilis Tank. Atari membuat game balap yang pertama
  • Tahun 1972-1976, William Crowther dan Don Woods membuat game adventure : The colossal cave. Game petualangan berbasis text yang pertama, berjalan di DEC mainframes (PDP - 10)
  • Dilewat dan akhirnya tahun 2004, The sims 2, halo 2, half life 2, doom. Game console, pertumbuhannya stabil, harga lebih murah. Nokia meluncurkan N-Gages, Nintendo meluncurkan DS, Sony meluncurkan PSP.
  • Tahun 2005, console : XBOX 360, PS3, Nintendo Wii. 

Catur. Game atau Bukan?


Kata catur diambil dari bahasa Sanskerta yang berarti "empat". Namun kata ini sebenarnya merupakan singkatan dari caturangga yang berarti empat sudut. Di India kuno permainan catur memang dimainkan oleh empat peserta yang berada di empat sudut yang berbeda. Hal ini lain dari permain catur modern di mana pesertanya hanya dua orang saja. Kian populernya catur, catur menjadi salah satu cabang olah raga di SEA Games.

Dalam postingan sebelumnya saya menjelaskan pengertian dari game. Game merupakan sebuah aktivitas rekreasi dengan tujuan bersenang-senang, mengisi waktu luang, atau berolahraga ringan. Permainan biasanya dilakukan sendiri atau bersama-sama (kelompok). Jadi Catur merupakan sebuah game.

referensi : wikipedia

Game




Siapa yang tidak tahu game yang berjudul Angry Birds. Game yang mulanya pada aplikasi iPad / iPhone, namun kini telah dirilis di berbagai media. Game ini cukup membuat ketagihan pemakainya sehingga telah diunduh lebih dari 100 juta pengguna. Namun pada postingan kali ini saya tidak akan membahas lebih detail tentang game ini tapi saya akan membahas apa itu Game.

Game merupakan sebuah aktivitas rekreasi dengan tujuan bersenang-senang, mengisi waktu luang, atau berolahraga ringan. Permainan biasanya dilakukan sendiri atau bersama-sama (kelompok). Di lingkungan yang masih terlihat keakraban antar anggota masyarakat, banyak game(permainan) yang dilakukan oleh anak-anak secara beramai-ramai dengan teman-teman mereka di halaman atau di teras rumah. Mereka berkelompok, berlarian, atau duduk melingkar memainkan salah satu permainan dan tercipta keakraban. Beberapa permainan ini karena tercipta di masa yang lama berlalu disebut dengan game tradisional, sedangkan di sisi lain beberapa permainan yang lebih akhir (dan biasanya menggunakan peralatan yang canggih) disebut game modern. Nah Angry Birds merupakan salah satu dari game modern.

Referensi : wikipedia

Friday, February 24, 2012

Insan Utama - Haddad Alwi ft. Duta SO7 Lyrics

Engkau mengenalnya
Insan yang utama (Siapakah kiranya?)
Lelaki pilihan
Menjadi utusan
Ia menunjukan
Jalan kebenaran (Muhammad kukira)

Baik hatinya (Baik hatinya)
Santun perangainya (Sungguh santun perangainya)
Jujur katanya (Tak pernah dusta)
Kita menyayangnya (Bersholawatlah baginya)
Ia teladan bagi kita semua (Ia-lah teladan kita)
Sebagai karunia yang diberikan Allah bagi semua
Muhammad nama-Nya
Ikuti jalan-Nya
La la la...


Thursday, February 23, 2012

Yang Ku Nanti - Ello Lyrics


Semua mata memandangmu
Semua hati memujamu sayangku
Aku hanya salah satu
Dari sekian banyak yang inginkanmu

Memang Tuhan adalah pelukis yang agung
Kau diciptakan begitu indah

Kemanakah engkau selama ini
Tahukah kau selalu ada dimimpi
Hanya engkaulah yang aku cari
Tak butuh lagi yang lain hanya dirimu
Yang bisa lengkapi hidupku

Telah lama ku nantikan
Seorang yang bisa membuatku rindu

Terima kasih ku ucapkan
'tuk ingatkan rasanya jatuh cinta
Akan ku berikan segalanya untukmu
Karena engkaulah yang terindah

Kemanakah engkau selama ini
Tahukah kau selalu ada dimimpi
Hanya engkaulah yang aku cari
Tak butuh lagi yang lain hanya dirimu
Yang bisa lengkapi hidupku



Thursday, January 12, 2012

Rangkuman Desain Pemodelan Grafis


Bitmap, Vektor, Octet


Bitmap adalah gambar yang terdiri dari susunan titik yang tersimpan di memori komputer. Setiap titik dalam grafis bitmap mempunyai tempat serta warna tersendiri dan secara keseluruhan akan membentuk kehalusan tampilan gambar. Gambar dalam format bitmap mempunyai resolusi tertentu, dalam arti setiap gambar mempunyai jumlah pixel yang tetap. Sehingga apabila gambar diubah ukurannya (diperbesar / diperkecil), maka gambar akan kelihatan kabur dan tidak jelas. Hal ini diakibatkan karena gambar kehilangan beberapa titik dan detailnya. Format grafis berbasis bitmap akan mempunyai ukuran file lebih besar sehingga akan mengakibatkan ruang dalam media penyimpanan cepat penuh. Dalam grafis berbasis bitmap terdapat dua istilah penting yaitu :
1. Resolusi atau jumlah titik per satuan luas, yang akan mempengaruhi ketajaman warna dan detail file bitmap. Biasanya dinyatakan dengan satuan dot per inchi (dpi)
2. Intensitas, yang akan menentukan kualitas warna gambar secara keseluruhan. Biasanya dipakai istilah 256 warna, high color, true color, grayscale dan black and white.

Vektor adalah gambar yang membentuk sejumlah objek garis dan objek kurva berdasarkan rumus matematika. Format grafis berbasis vektor menyimpan deskripsi matematis seperti garis, lingkaran, poligon, dll. Kualitas hasil tampilan grafis berbasis vektor tidak tergantung pada resolusi gambar, sehingga apabila diubah ukurannya maka kualitas gambar tidak akan berubah baik kehalusan maupun ketajaman gambarnya.Grafis berbasis vektor biasanya mempunyai ukuran file lebih kecil sehingga akan menghemat ruang pada media penyimpanan komputer.

Octet adalah Gambar yang intensitas pixelnya dengan menggunakan metode Image Adjustment Brightness/ Contrast, Image Color Balance, Layer Multiply dengan tampilan format RBG dan JPEG.

Penerapan Teknologi Dalam Budaya

17 Agustus merupakan hari bersejarah bagi bangsa Indonesia karena tanggal itu adalah hari kemerdekaan bagi bangsa Indonesia. Setiap tanggal 17 Agustus disetiap daerah di Indonesia pasti mengadakan acara pengibaran sang saka merah putih (dibaca upacara bendera). Upacara bendera sudah menjadi kebiasaan, budaya bangsa Indonesia. Nah pada 17 Agustus 2011 lalu diadakan upacara via internet.

Simbol On/Off

Simbol  yang berbentuk lingkaran dan sebuah garis vertikal di tengahnya merupakan simbol umum power on/off. Simbol ini asal mulanya digunakan pertama kali pada perang dunia 2 sebagai sandi untuk saklar. Garis vertikal melambangkan angka "1" yang artinya hidup atau on, dan lingkaran melambangkan angka "0" yang artinya mati atau off. Sementara lingkaran yang tidak sempurna melambangkan kondisi standby. 

Blender

Blender adalah perangkat lunak untuk grafis 3 dimensi yang gratis dan populer di kalangan desainer.
Blender dapat digunakan untuk membuat animasi 3 dimensi. Perangkat lunak ini juga memiliki fitur untuk membuat permainan. Blender tersedia untuk berbagai sistem operasi, seperti:

  • Microsoft Windows
  • Mac OS X
  • Linux
  • IRIX
  • Solaris
  • NetBSD
  • FreeBSD
  • OpenBSD.

Perangkat lunak ini berlisensi GPL dan kemudian kode sumbernya tersedia dan dapat diambil siapa saja.

Etoys


Etoys adalah sebuah software yang digunakan oleh anak usia 3-4 tahun, bahasa pemrograman yang di gunakan berorientasi objek berbasis prototipe digunakan untuk pendidikan .
Etoys adalah script model objek untuk objek yang berbeda yang bias berjalan pada platform yang berbeda dan open source .